Anak Males – Bukit Bintang adalah sebuah bukit yang terletak di Baturaden, Purwokerto, Jawa Tengah, Indonesia.
Ini adalah salah satu destinasi wisata yang populer karena pemandangan panoramik yang indah dari sekitar kota.
Bukit Bintang Baturraden selalu menjadi opsi bagi wisatawan yang ingin menikmati keindahan Kota Purwokerto dari ketinggian.
Sekarang, infrastruktur Bukit Bintang Baturraden makin keren setelah renovasi. Tempat wisata ini di-desain dengan gaya modern, jadi pengunjung lama yang kembali datang kesini bakal dibuat kaget sama arsitekturnya.
Dengan wajah baru, Bukit Bintang Baturraden makin banyak ngejaring wisatawan yang kepengen ngunjungin, nge-selfi ria di berbagai spot keren, serta sering jadi tempat buat berbagai event besar, kayak konser musik dan lain sebagainya.
Harga Tiket Bukit Bintang Baturaden
Tidak perlu khawatir akan kehabisan uang untuk main ke tempat wisata ini karena tidak dipungut biaya tiket masuk.
Pilihan yang sangat menyenangkan bagi para wisatawan yang ingin menikmati suasana dan kegiatan di tempat tersebut tanpa terbebani oleh biaya tiket yang mahal.
Tiket Masuk | Gratis |
Jam Operasional Bukit Bintang Baturaden
Tidak perlu khawatir akan kehabisan waktu atau terpaksa harus pulang sebelum menikmati seluruh keindahan yang ada di tempat tersebut.
Karena tempat wisata ini buka 24 jam bagi wisatawan yang ingin menikmati suasana dan kegiatan di tempat wisata tersebut tanpa terikat waktu.
Jam Operasional | 24 Jam |
Aktivitas Wisata
Di Bukit Bintang Baturaden, pengunjung dapat menikmati berbagai aktivitas wisata yang menyenangkan.
Berfoto
Aktivitas wisata berfoto atau fotografi wisata merupakan kegiatan yang menyenangkan bagi mereka yang suka mengabadikan momen-momen indah di tempat-tempat wisata.
Bukit Bintang, dengan pemandangan yang indah dan infrastruktur yang sudah direnovasi menjadi cantik, tidak ada alasan untuk tidak mengabadikan foto.
Ada beberapa pilihan spot foto di tempat ini seperti pada ukiran tulisan Bukit Bintang Baturaden yang terletak di dekat pintu masuk, atau di Amfiteater , Bisa juga di jembatan yang menjadi fasilitas di bukit bintang untuk meilihat city light.
Baca : Harga Tiket Masuk Kebun Raya Baturaden
Menikmati Lampu-Lampu Kota
Jika kalian datang ketika malam hari atau bahkan berada di tempat ini sampai malam, kalian bisa menikmati keindahan lampu-lampu kota Purwokerto dari sini.
Menikmati lampu kota atau city light merupakan kegiatan yang menyenangkan bagi mereka yang suka menikmati keindahan lampu-lampu kota di malam hari.
Selain dapat menghabiskan waktu dengan bersantai dan menikmati suasana malam yang indah, aktivitas ini juga dapat menjadi pilihan yang menyenangkan untuk mengisi waktu luang bersama keluarga atau teman-teman.
Menikmati Sunset & Sunrise
Aktivitas wisata menikmati sunrise atau sunset merupakan kegiatan yang menyenangkan bagi mereka yang suka menikmati keindahan matahari terbit atau terbenam di horizon.
Bukit Bintang Baturraden merupakan tempat yang tepat bagi kamu yang ingin menyaksikan keindahan matahari terbit atau terbenam di sore hari.
Di malam harinya, kamu juga bisa melihat keindahan lampu-lampu kota Purwokerto yang bersinar seperti bintang.
Rasakan nuansa romantis saat mengabadikan momen indah ini bersama orang-orang tersayang di tempat ini.
Fasilitas
Bukit Bintang Baturaden menawarkan berbagai fasilitas yang dapat dinikmati oleh pengunjung. Beberapa di antaranya adalah:
- Parkiran yang luas
- Warung Makanan di sekitar tempat wisata
- Tempat Duduk
- Mushola
- Spot Foto
- Amfiteater
Lokasi
Berikut lokasi dari bukit bintang baturaden :
Penutup
Buat kalian yang berada di purwokerto atau ingin ke purwokerto bisa mampir ke bukit bintang baturaden Kalian bisa menikmati keindahan kota purwokerto di tempat ini.
Mungkin segitu dulu aja untuk artikel kali ini, Sampai jumpa di artikel wisata selanjutnya….